Just another free Blogger theme

Rabu, 08 Mei 2024

Resume Ke - 6

Kelas Belajar Menulis Nusantara Gel. 31

Motivasi Menulis dan Blog Sebagai Media Pembelajaran



Rabu, 08 Mei 2024, 19.10 WIB. 

Malam ini merupakan malam ke - 6 bagi saya sebagai peserta KBMN Gel. 31, dalam mengikuti pelatihan menulis. Meskipun agak lelah setelah seharian tadi mengikuti acara pelepasan kelas XII, namun jika mengingat lagi motivasi dari para pemateri dan tekad mereka sewaktu mengikuti kegiatan ini sampai berhasil menjadi penulis, maka saya pun ikut termotivasi dan tekad itupun timbul lagi.

Mudah-mudahan yang nular bukan hanya tekad dan motivasinya, tapi juga kemampuan menulisnya. Aamiin..

Materi pada malam hari ini adalah tentang Blog, yaitu Motivasi Menulis dan Blog Sebagai Media Pembelajaran. Nara sumber adalah alumni KBMN Gel. 20, yaitu Bapak Dail Ma'ruf, M.Pd atau biasa dipanggil Pa Dail atau Damar.

Moderator pada malam hari ini juga alumni KBMN Gel. 26, yaitu Sim Chung Wei, atau biasa dipanggil Koko Sim.

Sebagai penulis buku Pa Dail punya tekad bahwa sebagai manusia kita harus punya karya dan kita harus bermanfaat bagi yang lain. Karena kita tidak akan selamanya hidup, oleh karena itu agar kita bisa dikenang, maka kita harus  punya karya yang bermanfaat. Melalui karya itu kita akan dikenang meskipun kita telah wafat.

Dalam menulis buku, setidaknya Pa Dail memiliki lima motivasi yang dia pegang. Kelima motivasi itu adalah

1. Dengan menulis maka kita akan mendapatkan mahkota dan bisa terkenal seperti raja.

2. Dengan menulis maka penulis dapat abadi meski jasadnya telah tiada.

3. Menulis merupakan cara untuk berbagi ilmu kepada pembaca, semoga menjadi ilmu yang bermanfaat sebagai investasi tak terbatas.

4. Dengan menulis maka level penulis sudah menjadi ilmuwan dan dapat bergaul dengan semua kalangan

5. Dengan menulis akan tambah bahagia, bisa dapat rejeki tambahan dan berkah.

Di era digital ini blog memiliki peran yang sangat penting. Blog sebagai media pembelajaran akan memudahkan dan meringankan kerja guru, karena

1. Guru sebagai pengelola blog dapat dengan mudah menggunakan fitur yang ada untuk meng-upload materi pelajaran dan melakukan evaluasi yang keduanya dilakukan secara daring (online)

2. Blog sebagai media pembelajaran dapat diterapkan bagi siswa SD, SMP maupun SMA

3. Peserta didik di zaman sekarang sudah terbiasa mencari dan mengakses informasi yang dibutuhkan dari berbagai situs web yang tersedia di penelusuran google

4. Sebagian besar anak-anak dan remaja mengakses informasi melalui world wide web

5. Mereka mengakses web untuk mengakses sumber informasi melalui penelusuran web dan mereka lebih menyukai browsing melalui website, berkomunikasi menggunakan e-mail, berdiskusi, mengakses musik, video dan game komputer.

Jadi saat ini blog merupakan pilihan tepat dan cerdas karena dapat meringankan tugas kita sebagai guru.

Beberapa manfaat blog dalam dunia pendidikan diantaranya adalah

1. Blog sebagai rumah belajar bagi guru

2. Meringankan tugas atau beban guru dalam mengajar.

3. Meningkatkan minat belajar

4. Dapat diakses orang lain di berbagai belahan dunia

5. Media silaturahmi sesama blogger

Beberapa pertanyaan yang muncul dari peserta:

1. Apa yg melatarbelakangi Pa Dail dalam menulis dan bagaimana mengatasi putus menulis karena buku sudah tak laku.

Yang melatarbelakangi Pa Dail dalam menulis adalah karena beliau ingin punya karya buku sebagai bukti bahwa kita pernah ada dan pernah hidup. Untuk mengatasi putus menulis salah satu sarannya adalah dengan mengajak kerjasama sekolah dalam mencetak buku  pegangan siswanya. 

2. Dapatkah kumpulan tulisan dalam blog dijadikan satu buku?

Kumpulan tulisan di blog seperti Kompasiana misalnya, dapat kita jadikan sebuah buku, kita hanya perlu mengeditnya, minta saja bantuan seorang editor utk mengeditnya.

3. Bagaimana menanggulangi keterbatasan akses internet di desa, yang mana hanya sebagian kecil anak/ siswa yg punya gadget.

Ini merupakan kendala teknis, namun dalam kurikulum merdeka pelajaran IT/ Komputer sudah masuk kembali, mudah-mudahan saja pemerintah segera memenuhi kekurangan sarana tersebut dengan menyediakan bantuan berupa lab. Komputer dan akses internetnya. Atau segera temui kades untuk mengajukan anggaran bagi pengadaan WiFi desa.  Anak anak bisa belajar di kantor desa yang ada WiFinya, satu gadget bisa dipakai berlima.

4. Pengalaman Pa Dail dalam menggunakan blog sebagai media pembelajaran

Membuat tugas IPA, dan jawaban siswa ditulis di komen, karena hal ini (blognya bagus dan  interaktif dengan siswa) maka beliau jadi juara dan dapat buku.

Pernah membuat tugas praktik membuat stop kontak bagi siswa kelas 6 dan ada video YouTube nya. Pembacanya ada 300 padahal muridnya hanya 100, rupanya ada beberapa murid yang membaca secara berulang ulang sampai benar benar paham dan bisa membuat stop kontak.

5. Dalam blog biasanya muncul berbagai jenis iklan, bagaimana caranya/ tips nya agar siswa tidak salah klik.

Senantiasa mengedukasi siswanya agar tidak salah klik, utamanya harus ada waskat pengawasan malaikat. Mengingatkan siswa bahwa segala semua amal baik dan buruk ada catatannya dan itu akan dimintai pertanggung jawabannya. 

6. Salah satu syarat kelulusan adalah kita harus menghasilkan sebuah buku. Namun hingga saat ini belum terbayang apa saya bisa menghasilkan sebuah buku? Bagaimana caranya atau tipsnya?

Saya juga mengalami hal yang sama. Untuk itu kita butuh mentor yang Joss. Untuk mentor bisa dipilih dari sekian moderator.

7. Bagaimana caranya agar blog kita banyak dikunjungi dan disukai?

Isinya harus yang banyak dicari orang. Sering seringlah kirim tautan web ke WA grup atau pasang status di medsos.

8. Bagaimana proses mendapatkan ISBN atau ESBN?untuk buku novel harus berapa kata, dan jika kurang termasuk ke dlm genre apa?

Bisa langsung dieksekusi via Bu Kanjeng agar segera bisa terbit dan mendapatkan ISBN.

Alhamdulillah....

Selesai juga akhirnya....malam yang seru...terima kasih Pa Dail dan Koko Sim atas ilmu yang diberikan, semoga bermanfaat dan berkah.

Aamiin...




Silakan tulis komentarnya dan terima kasih atas kunjungan dan komentarnya. Contact me 123@abc.com

7 komentar:

  1. Bagus Pak, resumenya, lengkap.... salam kenal dari saya.

    BalasHapus
  2. Keren Pak, luar biasa๐Ÿ‘

    BalasHapus
  3. Terima kasih atas kunjungannya di blog saya, terima kasih sangat atas komentar terhadap resumenya, saya masih dalam tahap belajar menulis masih butuh bimbingan dari para senior dan pakar dari bapak bapak dan ibu ibu yang ada di grup KBMN 31 ini. Semoga saja kita semua bisa mewujudkan impian kita yaitu bisa menerbitkan buku solo....aamiin....

    BalasHapus