Just another free Blogger theme

Rabu, 29 Mei 2024

Resume Ke Dua Belas

KELAS BELAJAR MENULIS NUSANTARA GEL. 31

KOMITMEN MENULIS DI BLOG

RABU, 29 MEI 2024


Blog merupakan website  yang berisi informasi-informasi berupa foto, video, atau artikel - artikel yang senantiasa diperbaharui secara berkala. Blog atau disebut juga weblog kerap digunakan untuk menyampaikan opini ataupun membagikan informasi tentang suatu hal.e

Orang - orang yang menekuni dunia weblog dan menulis di weblog disebut blogger. Sementara, aktivitas yang dilakukan oleh pemilik weblog disebut dengan blogging.

Malam ini pertemuan KBMN akan membahas tentang aktivitas blogging, dengan Nara sumber Bp. Drs. DEDI DWITAGAMA, M.Si dengan Moderator Bp. SIM CHUNG WEI, SP. Adapun Tema KBMN Malam ini adalah KOMITMEN MENULIS DI BLOG.

Target, menginspirasi peserta utk menulis di blog

Mengapa banyak guru guru kita meskipun sudah dikenal, tapi tak dikenal google? Kata kuncinya adalah produktif. Manakala tidak produktif dalam menulis terutama di blog, maka google tak akan mengenalnya. Manakala kita tidak produktif maka jejak kita di dunia tidak ada.

Syarat utama produktif adalah percaya diri. Tulislah apapun kejadian yang anda alami dalam blog, lengkapi dengan foto atau videonya agar terlihat ada buktinya. 

Tips komitmen menulis di Blog

Harus punya tujuan

Tulis dan ceritakan apa saja dan jangan takut tulisan anda jelek. Mulailah menulis dan jangan berpikir tulisan tidak bagus. Upload atau publikasikan tulisan anda di blog. Blog anda adalah hak anda, terserah mau menulis apa saja di blog anda.

Mulailah setiap hari dengan bersyukur.

Kunci berikutnya adalah kembangkan lah produktivitas Anda

Sesi tanya jawab

Atin - Serang

Bagaimana agar tetap Istiqomah dalam blogging meskipun sedang dalam keadaan sibuk?

Tulis apapun yg di alami, dirasakan, ceritakan kesukaan, kebahagiaan, kesedihan atau kenangan yg kita alami meskipun cuma 2-3 paragraf. Tidak perlu memikirkan kata orang tulisan kita jelek. 

Nancy - Jakarta

Cara menjaga konsistensi dalam menulis?

Rumusnya atau rahasia tulisan mendapat viewer yang banyak?

Saya tidak pernah memikirkan apa kata orang tentang tulisan saya, berapa jumlah orang yang ngasih komen dan berapa yang berkunjung ke blog saya. Jadi yang penting menulis apa yang ingin kita tuliskan. Tidak perduli ada yang baca atau tidak. 

Oleh karena itu apabila ada yg berkunjung ke blog dan mengomentari tulisan kita, baiknya kita kunjungi blognya dan balas komennya.

Antoro - Susukan

Bagaimana supaya jejak kita ada di mesin pencari google?

1. Buat email dengan nama lengkap

2. Buat blog dengan nama asli anda

3. Buat Medsos dengan nama asli

Tulis posting yg banyak di blog. Biasanya akan terhubung dengan google.

Komentari postingan orang lain. Semakin sering kita menggunakan internet dengan jejak nama asli kita, maka akan semakin mudah google menemukan kita.

Asep Saepul Adha - Banyuasin

Mohon saran gimana supaya bisa konsisten menulis di blog?

Tulis dengan bahasa kita sendiri. Jangan sedih atau kecewa jika tidak ada yang berkunjung anggaplah tulisan itu sebagai sedekah kita bagi dunia, apalagi anda menulis tentang agama. Contoh sekarang sedang musim haji, tulislah tentang haji dengan bahasa kita sendiri.

Tiurma - 

Pencapaian Bapa yang paling mengesankan?

Yg paling mengesankan bukanlah jadi pembicaranya, jadi juaranya atau yang lainnya melainkan di luar itu misalnya menikmati perjalanannya, wisatanya, dll.

Atin - Serang

Bagaimana agar data kita di blog, YouTube tidak bocor.

Jangan upload data pribadi, kalau data tanggal lahir, dll kan memang standar yg diminta oleh blog atau media sosial.

Markus - Depok

Bagaimana membangkitkan kembali ide saat mengalami kebuntuan ide?

Untuk saya, ketika mengalami kebuntuan, saya lebih suka buka blog orang.


Demikian KBMN malam ini, Semoga bisa tetap konsisten dalam menulis resume dan semoga bermanfaat......











Silakan tulis komentarnya dan terima kasih atas kunjungan dan komentarnya. Contact me 123@abc.com

8 komentar:

  1. Sudah pertemuan ke-12. Semoga semakin semangat dalam menuntaskan resumenya ya

    BalasHapus
  2. Binsa nggak kalau nggak sekeren ini ? Ini kata wong Palembang, "keren nian" ๐Ÿ‘

    BalasHapus
  3. Resume nya bagus, mantap. Lanjutkan.

    BalasHapus
  4. Terima kasih atas semua masukannya, mudah-mudahan jadi penambah semangat saya dalam menulis, meskipun baru belajar....

    BalasHapus
  5. Keren, lanjut buat naskah buku solonya.

    BalasHapus